Monday, November 2, 2009

PAPAN GIPSUM : APAKAH MUDAH DIBOBOL PENCURI?

Jawabannya adalah TIDAK!! Mari kita bahas lebih lanjut ^_^
Salah satu kelebihan papan gypsum dibandingkan dengan papan triplek dan papan semen adalah kemudahannya untuk dipotong sehingga proses ini dapat membuat proses pekerjaan jauh lebih cepat dibandingkan dengan papan lainnya dalam proses pemotongan material. Sayangnya ada beberapa orang yang berpikir, bila mudah dipotong, maka ketika papan tersebut digunakan sebagai dinding partisi, maka akan mudah untuk dibobol pencuri.

Papan gypsum mudah untuk dipotong ketika masih dalam bentuk lembaran adalah sebuah Fakta, tetapi apabila papan gipsum tersebut sudah menjadi suatu sistem dinding partisi, maka tidak akan mudah untuk dipotong, memerlukan tenaga dan waktu yang jauh lebih lama ketika papan gipsum tersebut masih dalam bentuk lembaran.


Cara Potong Papan gipsum
1. Dipotong sesuai kebutuhan dengan alat potong/cutter



2. Papan yang telah dipotong ditekuk ke belakang, hal ini dilakukan untuk mematahkan papan gypsum yang telah terpotong sebagian oleh alat potong/cutter




3. Kemudian potong bagian belakangnya (kertas disisi lainnya) dengan alat potong/cutter


Setelah kita tahu tentang cara potong papan gipsum, sekarang kita lihat bagaimana bentuk suatu dinding partisi. Dinding partisi gipsum dibentuk oleh papan gipsum dan rangka metal, lihat gambar dibawah ini


Pada bagian lantai dan plafon (dak) dipasang rangka yang berbentuk rel (biasanya disebut track, channel, rail) sebagai tempat untuk rangka metal vertikal (biasanya disebut Stud). Rangka - rangka vertikal tersebut di pasang perjarak 60cm dari as ke as, kemudian baru dipasang papan gipsum pada rangka - rangka tersebut menggunakan sekrup gipsum. 
Untuk memotong papan gipsum yang telah menjadi suatu dinding partisi kita hanya mempunyai space kurang dari 60cm (jarak antar rangka), dan yang harus diketahui bahwa kita harus memotong papan gipsum tersebut sampai tembus ke belakang, karena kita tidak dapat melakukan cara nomer 3 (tiga) pada cara potong papan gipsum diatas.

Berandai-andai seperti pencuri...
Apabila kita menjadi pencuri.., maka sudah jelas kita tidak ingin tertangkap. Untuk mewujudkannya, kita harus mampu membobol untuk masuk kedalam rumah/apartemen dengan waktu yang CEPAT dan sebisa mungkin TIDAK BERSUARA (tidak berisik). Mari kita bandingkan cara kita membobol untuk masuk ke dalam rumah/apartmen

A. Melalui dinding partisi gipsum
Membutuhkan waktu yang sangat lama untuk melubangi dinding partisi gipsum agar kita dapat masuk. Pertama kita harus melubangi papan gipsum bagian luar dengan cutter. Mengapa cutter? mengapa bukan gergaji? Cutter dapat membuat lubang pada papan gipsum dengan suara yang tidak tertalu berisik tetapi memakan waktu yang cukup lama. setelah papan gipsum bagian luar telah berhasil dilubangi, langkah selanjutnya adalah melubangi papan gipsum bagian dalam. 

Salah satu syarat tambahan apabila ingin masuk melalui dinding partisi gipsum adalah tidak boleh gemuk/gendut, dikarenakan jarak antar rangka metal vertikal adalah 60cm. maka hal ini tidak dapat dilakukan bila badan pencuri lebih besar dari jarak rangka.

Setelah dinding partisi selesai dilubangi selebar kurang dari 60cm (tinggi diasumsikan setinggi tubuh pencuri), apakah pencuri tersebut masih mempunyai tenaga untuk mengambil barang-barang? apakah masih ada waktu untuk mencuri karena melubangi dinding tersebut memakan waktu yang sangat lama (belum lagi apabila ada pasukan keamanan yang patroli/ronda), dan yang jelas pencuri tersebut juga tidak bisa membawa barang-barang yangbesarnya lebih dari 60cm, karena lubang yang dibuat pada dinding hanya berukuran kurang dari 60cm.

B. Melalui pintu dan jendela
Biasanya ini merupakan jalan masuk favorit pencuri, pembritaan di berbagai media biasanya memberitahukan bahawa pencuri masuk setelah membobol pintu atau jendela. Dua jalur ini memang memungkinkan pencuri melakukan pembobolan dengan waktu yang cepat dan tidak bersuara. Untuk mengatasi hal ini, kita dapat memasang teralis pada jendela dan memasang kunci tambahan maupun alaram pada pintu.

Bila perbandingan diatas belum bisa memberanikan anda untuk menggunakan dinding partisi gipsum, silahkan mempelajari sistem dinding partisi dengan tingkat keamanan tinggi dari salah satu produsen papan gipsum, bisa di lihat disini :


5 comments:

  1. wah.. ternyata banyak juga keunggulan gypsum..
    trims utk infonya :)

    ReplyDelete
  2. emang bener bro... tp klo ada kebocoran air,ga usa nunggu dibobol maling juga ancur sendiri tuh papan heheh

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bila ada kebocoran air, memang seharusnya secepat mungkin diperbaiki kebocorannya. Tidak hanya gipsum, material bahan bangunan lain juga akan memiliki dampak terhadap paparan air terus menerus dengan jangka waktu tertentu.

      Delete
  3. we supply best quality gypsum and plaster of paris powder to all over the world in best price. if any party interested to buy our gypsum please visit our site for more details.

    Thanks
    yousaf
    www.gypsumplasterofparis.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. Wynn casino: all new games added daily - Dr.MCD
    The revamped Wynn resort 안성 출장마사지 is 구미 출장안마 the perfect place to 경기도 출장안마 enjoy a 전라남도 출장안마 full-service spa, a fitness 포항 출장안마 center, and a casino.

    ReplyDelete